ADs

Bandai Namco kembali mengungkapkan karakter baru untuk Tales of Zestiria melalui majalah Weekly Shonen Jump edisi minggu ini. Setelah Slay, Alisa, dan Mikurio, sekarang yang diperkenalkan adalah Edna, Tenzoku (Family of Heaven) yang menggunakan Divine Arts elemen tanah.
Tales of Zestiria
Edna, yang diperankan oleh Misato Fukuen dan didesain oleh Minoru Iwamoto, adalah gadis setinggi 145 cm dan menggunakan payung sebagai senjatanya. Selama ini dia hidup sendirian sebagai Tenzoku, sama sepertiMikurio. Dia suka berbicara dengan nada datar untuk membuat orang bingung. Dia tidak mudah untuk mempercayai manusia dan sering menjaga jarak.
Majalah tersebut juga mengungkapkan gunung suci bernama Reifork. Gunung ini adalah salah satu gunung tertinggi di benuanya dan merupakan obyek kepercayaan orang-orang. Ini adalah area berbahaya dimana doa orang-orang yang sangat kuat setara dengan taring naga, tetapi entah kenapa Edna berada di sini. Di Reifork sering terjadi petir dan legenda mengatakan bahwa ini adalah rumah bagi para naga.
Tales of Zestiria saat ini sedang dikembangkan untuk PlayStation 3. Game ini adalah peringatan 20 tahun dari seri Tales yang akan jatuh pada tahun 2015.