ADs

Menurut Julien Codorniou selaku head of platform untuk Facebook Europe, setengah dari 30 apps paling sukses di perangkat mobile berawal di Facebook, sedangkan lebih dari setengah 100 apps tersukses menggunakan iklan app dalam Facebook untuk pertumbuhan.
Facebook
The Telegraph melaporkan bahwa sukses terbaru dari Facebook dalam sektor mobile telah menyokong pengaruhnya terhadap game mobile dan daya tariknya bagi perusahaan-perusahaan yang ingin menggunakan Facebook untuk membangun jumlah konsumennya. Di awal tahun ini, Facebook melaporkan penjualan sebanyak $2,6 milyar untuk kuartal keempat dalam tahun fiskal 2014, dimana penjualan sebesar satu millyar dolar berasal dari pemasangan iklan di perangkat mobile.
"Ada kartel baru di dunia gaming, dimana apabila kamu ingin sukses di mobile, kamu harus memulainya di Facebook," ujar Codorniou kepada The Telegraph.
"Orang-orang ingin bermain game setiap saat," ujarnya. "Mereka ingin bermain di komputer ketika berada di kantor atau di rumah; mereka ingin bermain di ponsel ketika mereka berada di perjalanan atau mengantri di Starbucks; mereka ingin bermain di iPad ketika mereka menonton televisi. Skenario cross-platform tersebut yang bisa dihasilkan adalah hal yang mendefinisikan generasi terbaru dari perusahaan game."
Menurut Codorniou, setiap bulannya ada 260 juta orang yang bermain game di Facebook, dimana 600.000 di antaranya membayar untuk bermain tiap hari. Dia menjelaskan bahwa integrasi sosial milik Facebook mempromosikan pertumbuhan gamenya dengan memperkenalkan beberapa cara pemain untuk berinteraksi atau bertanding dengan pemain lainnya, melintasi platform. Contohnya adalah konektivitas Facebook melalui PlayStation 4 dimana pemain bisa meng-upload klip pendek video permainan dan trophy langsung ke Facebook.
"Itu adalah pengalaman yang bagus bagi gamers, untuk menemukan game dengan cara tersebut, untuk melihat apa yang dilakukan oleh teman mereka, jadi itu mendorong partisipasi mereka," ujar Codorniou.
"Coba kamu ambil platform apa saja dalam dunia komputer dan software, perusahaan game adalah selalu yang pertama untuk merangkul platform baru apa saja," ujarnya. "Coba lihat iPhone, lihat Windows, lihat Mac - gamingselalu yang paling pertama, karena mereka selalu mencari distribusi dan kesempatan baru."